Selamat Datang Di blog Majelis Dzikir Ittihadul Ummat Muhammad S.A.W ( Nuangan Bolaang Mongondow Timur. Sulawesi Utara. )

Jumat, 11 November 2016

Pembacaan Maulid Nabi dan Dzikir Bersama Oleh Alhabib Umar bin Ali Assegaf Di Rumah Warga Kota ternate Maluku Utara '' Pesan Habib Umar Mari Tanamkan Dan Tumbuhkan Rasa Cinta Kita Kepada Baginda Rasulullah SAW ''




Kota Ternate – Dzikiran Yang Dilaksanakan Dengan Rutin Oleh Habib Umar Bin Ali Assegaf Selama Beliu Berada Di Kota Ternate. Kali Ini Dilaksanakan Pembacaan Maulid Nabi Dan Sholawatan Di Salah Satu Rumah Warga Kota Ternate. 

Syiar Dakhwah Yang Di Kumandangkan Oleh Alhabib Umar Bin Ali Assegaf Pimpinan Majelis Dzikir Ittihadul Ummat Muhammad SAW Nuangan- Sulawesi Ini Terus Di Lakukan Tanpa Henti –Hentinya ‘’ Walaupun Fisik Kita Terasa Capek Dan Letih Kata Habib Umar ‘’ Tetapi Kalau Ingat Dan Cinta Kita Kepada Baginda Rasulullah SAW ‘’ Capek Dan Letih Itu Hilang Seketika. Malahan Tergantikan Dengan Semangat Untuk Terus Menerus Mansyiarkan Dan Mengamalkan Sunnah – Sunnah Rasulullah SAW, ‘’ Ucap Habib Umar’’

Habib Umar Juga Menyampaikan Pesan Kepada Majelis Yang Hadir Bahwah, '' Sudah Menjadi Suatu Kewajiban Bagi Setiap Muslim Untuk Mencintai Rasulullah SAW, Melebihi Cintanya Kepada Semua Makhluk. Bahkan, Mencintai Rasulullah SAW Merupakan Keimanan Yang Hal Ini Bergandengan Erat Dengan Cinta Kepada Allah SWT.’’ Habib Umar Juga Menambahkan ‘’ Oleh Karena Itu, Wajib Bagi Kita Sebagai Muslim Untuk Mendahulukan Dan Mengutamakan Kecintaan Kita Kepada Allah SWT Dan Rasulnya Atas Kecintaan Kepada Diri Sendiri, Anak, Kerabat, Keluarga, Harta, Dan Tempat Tinggal Serta Segala Sesuatu Yang Sangat Dicintai Manusia.

Mencintai Dan Mengagungkan Rasulullah SAW Yang Sebenarnya (Secara Benar) Adalah Dengan Cara Meneladani Segala Petunjuk Dan Sunnah Rasulullah SAW, Dengan Berusaha Untuk Mempelajari Serta Mengamalkannya Dengan Baik.

''Jadi Mari Kita Semua Ummat Khususnya Ummat Islam Mari Kita Cintai Rasulullah SAW. Kita Cinta Rasulullah Saw. Sudah Pasti Rasulullah SAW Akan Cinta Kepada Kita Dan Sudah Tentu Juga Allah SWT Akan Cinta Kepada Kita Dan Kita Menjadi Orang –Orang Yang Di Ridhoi Dan Juga Selamat’’ Tutup Habib Umar’''*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar